Sebut Akhir Debut, Messi VS Ronaldo di Piala Dunia Qatar 2022 Lakukan Ini

Sebut Akhir Debut, Messi VS Ronaldo di Piala Dunia Qatar 2022 Lakukan Ini

You are currently viewing Sebut Akhir Debut, Messi VS Ronaldo di Piala Dunia Qatar 2022 Lakukan Ini
CAMP NOU, BARCELONA, SPAIN - 2020/12/08: Cristiano Ronaldo (L) of Juventus FC is challenged by Lionel Messi of FC Barcelona during the UEFA Champions League Group G football match between FC Barcelona and Juventus. Juventus FC won 3-0 over FC Barcelona. (Photo by Nicolò Campo/LightRocket via Getty Images)

Sebut Akhir Debut, Messi VS Ronaldo di Piala Dunia Qatar 2022 Lakukan Ini

Messi VS Ronaldo menjadi sorotan yang sudah tidak asing lagi sebagai atlet sepak bola dunia. Mereka merupakan dua pesepak bola hebat dengan segudang talenta hingga saat ini. Dalam Piala Dunia Qatar 2022, sejauh ini dapat kita lihat bahwa Messi lebih unggul dalam operan assist. Sedangkan Ronaldo lebih unggul dalam urusan mencetak gol.

Tak ayal, berbagai sumber mengatakan bahwa statistik Messi dalam memberi operan assist panjang sangat akurat. Bahkan akurasinya lebih dari 90%. Lain halnya dengan Ronaldo, yang punya tendangan yang penuh kekuatan dengan teknik bola berbelok.

Lantas, apakah Ronaldo ikut piala dunia Qatar? Iker Casillas, salah satu legenda Real Madrid yakin bahwa Ronaldo datang ke piala dunia bukan untuk bersantai. Namun lebih serius dari itu, ia akan melawan Messi guna memperebutkan penghargaan Sepatu Emas (top skor).

Beberapa faktor yang menimbulkan kritik juga diterima oleh Ronaldo waktu lalu. Seperti halnya ketika ia terlanjur panen anggapan yang menyatakan ketajaman di rumput hijau berkurang karena sudah jarang main untuk Manchester United. Meski begitu, Ronaldo masih mendapat kesempatan guna memperkuat Timnas Portugal di Piala Dunia 2022.

Messi VS Ronaldo, Siap Bersaing di Piala Dunia 2022

Melihat pertandingan 28 November 2022 kemarin, pada matchday kedua Grup C di Stadion Lusail, Messi berhasil tampil dengan apik. Pasalnya, kemenangan Argentina 2-0 atas Meksiko berkat assist dan gol Messi piala dunia.

Messi merupakan satu-satunya pemain top yang mampu memberi assist luar biasa selama setidaknya lima edisi piala dunia. Debut Messi di Piala Dunia sejak 2006, menyumbang assist sebanyak 6 kali dalam 5 Piala Dunia. 2018 merupakan tahun yang paling banyak assist-nya, yaitu 2.

Sedangkan Ronaldo, ia tak pernah absen cetak gol sejak awal debut Piala Dunia pada 2006. Messi sebenarnya juga lihai memasukkan si kulit bundar ke gawang lawan, namun dirinya absen 1 kali pada turnamen empat tahunan ini. Dari sini tampak jelas, bahwa Ronaldo lebih menonjol dalam urusan mencetak gol.

Pada beberapa waktu ke depan, Messi dan Ronaldo akan bertemu untuk mencetak rekor masing-masing. Kedua nama tersebut tentu sudah menghiasi buku rekor sepak bola dunia sejak lama, meski dalam kategori yang berbeda. Rekor Ronaldo adalah mencetak gol berturut-turut selama Piala Dunia, sedangkan rekor Messi adalah menyumbang assist berturut-turut selama piala dunia.

Piala Dunia 2022 merupakan ajang bergengsi di Qatar, yang bahkan bisa disebut sebagai panggung akhir debut kedua pemain tersebut. Messi VS Ronaldo bukan sesuatu yang biasa, ini merupakan pertemuan dua legenda yang akan menyita perhatian publik seluruhnya dalam sepak bola.

Tinggalkan Balasan